Hafid Realms

Blogger Template by ThemeLib.com

Migrasi dari Windows 7 ke Ubuntu 11.10

Published by Hafid under on 00.43
Wah, sudah lama sekali Saya tidak menulis di blog. Dua tahun adalah waktu vakum yang cukup lama bagi Saya. Tapi baru sekarang Saya rasa, saya harus menulis sesuatu kali ini, dari pada capek-capek membuat blog tapi tidak Saya gunakan. Dan untuk kali ini Saya mau menulis tentang pengalaman Saya menggunakan laptop.

Saya punya laptop Acer 4736 (pembelian Oktober 2009) dengan hard disk kapasitas 320 GB yang Saya bagi dalam empat partisi (C, D, E, F). Karena masalah yang terjadi pada hard disk laptop Saya , dari mengeluarkan bunyi berdecit yang berisik, blue screen (KERNEL_DATA_INPAGE_ERROR), hingga laptop sempat tidak mengenali hard disk (No bootable device -- insert boot disk and press), membuat Saya kesal. Setelah Saya lakukan proses CHKDSK lewat terminal, Saya mendapatkan informasi kalau partisi C dan F Saya mengalami bad sector (atau mungkin Windows 7 Saya yang bermasalah).

Menyadari hal itu, Saya berpikir untuk coba pakai Linux saja. Saya cek pertisi E, untuk memastikan kalau Saya masih menyimpan file ISO Ubuntu 11.10. Tapi Saya berpikir, pasti ada Ubuntu versi terbaru sekarang di situs Ubuntu. Saya menemukan kalau ada Ubuntu versi 12.04 dan minta didownloadkan pada teman. Ketika saya coba mount menggunakan Daemon Tools Lite, ternyata Wubi yang terdapat pada Ubuntu 12.04 ini tidak memiliki menu install inside Windows. Ya sudah, Ubuntu 12.04 Saya unmount, kemudian Ubuntu 11.10 Saya mount dan Saya install. Sebagai catatan, Wubi yang disertakan pada Ubuntu 11.10 bisa install inside Windows.

Karena masalah di partisi C, maka Saya install Ubuntu di partisi D yang tidak bermasalah. Saya alokasikan 20 GB dari 31 GB yang tersisa dari partisi D untuk menginstal Ubuntu. Set password, next hingga selesai, kemudian laptop saya reboot. Saya tunggu hingga instalasi Ubuntu ini selesai.


Setalah Ubuntu selesai Saya install, Saya browsing internet untuk mengetahui apa saja yang harus Saya lakukan setelah menginstall Ubuntu 11.10. Saya menggunakan modem Smartfren AC682, yang cara instalasinya Saya dapat dari Solo Raya Camp Blogger. Beberapa hal yang harus dilakukan setelah Ubuntu selesai diinstal adalah dengan cara update dan upgrade.

Mengikuti beberapa tutorial, Saya pun membuka terminal. Pergi ke Dash Home yang ada di kiri atas layar, kemudian klik. Atau bisa juga dengan tekan tombol Windows pada keyboard, kemudian ketikkan terminal untuk menemukan Terminal. Bisa juga dengan tombol shortcut Ctrl+Alt+T. Saya update Ubuntu dengan perintah seperti:

sudo apt-get update
sudo apt-get upgrade
sudo apt-get dist-upgrade

Perintah diatas tidak bisa dijalankan bersamaan. Jalankan dulu satu perintah, jika selesai baru lanjutkan ke perintah selanjutnya. Sisanya, Saya ikuti saja semua proses yang ada di Blogsudoer.

Semoga bermanfaat.

 

Lipsum

Followers